Berita Daerah
Kegembiraan Solidaritas warga Desa Lasiwa,Tepat peringatan 1 Muharram
Sulawesi Tenggara, www.beritaindonesia.org – Kegembiraan warga menyambut tahun baru islam 1 muharram atau 1444 H diberbagai daerah sulawesi Tenggara turut diperingati oleh pemerintah dan warga desa Lasiwa dengan menggelar zikir,tausiyah dan doa bersama pada malam jumat 5 agustus 2022 dimasjid Nurul Iman.Lasiwa salah satu desa yang rutin menjadikan agenda keagamaan sebagai unsur fundamental dalam pembangunan diberbagai aspek.
Kegiatan ini sebagai wujud sykur rasa syukur setiap insan dengan tulus kepada Allah SWT untuk terus memperbaiki amalan-amalan kebaikan dan menjaga niat, sehingga ibadah kita menjadi Afdhol dibulan muharram dan bulan lainnya.Histori bulan muharram begitu suci dan memberikan teladan kepada manusia untuk menjalankan secara perlahan pesan MUHARRAM,ungkap KUA kecamatan Wakorut Laode Sidin SAg.
Agenda keagamaan ini juga dihadiri Camat Wakorut La Roni SPdI , yang memberikan apresiasi kepada pemerintah desa,BPD dan seluruh warga.Dengan kegiatan ini semoga menjadi simbol dan fondasi membangun sumberdaya manusia yang agamis.
Dengan konsep solidaritas warga,pelaksanaan kegiatan ini menjadi terwujud dengan kegembiraan.Pemdes dan BPD berharap tercipta niatan dan ihtiar bersama untuk menjadikan pesan bulan muharram sebagai saluran kesalehan sosial,empati,saling berbagi pengetahuan sesama warga dan mampu melahirkan ide inovatif demi pembangunan desa,ungkap kepala Desa Lasiwa ALbar SH.Insyallah dengan solidaritas semua elemen memungkinkan semua agenda yang nanti direncanakan bersama rakyat secara perlahan bisa dimulai.Pembuktian kecintaan ( Mahabbah) warga menyambut Bulan muharram menjadi fondasi kuat untuk menjalin kebersamaan,toleransi,kemaafan dalam lintas aktivitas warga yang menghindari sifat Hub Ad Dunya( cinta dunia belaka),tandas KAdes muda humanis yang pernah menjadi aktivis kampus tersebut.
Kegiatan ini juga di hadiri perwakilan Polsek Wakorut,unsur BpD, LPM,tokoh adat,tokoh pemuda dan tokoh perempuan.
Jadusin ( Koordinator Sulawesi Tenggara ).
