Connect with us

Berita Indonesia

Tradisi Bersih Makam Jelang Ramadhan: Wujud Penghormatan dan Semangat Gotong Royong

Sosial

Tradisi Bersih Makam Jelang Ramadhan: Wujud Penghormatan dan Semangat Gotong Royong

Lampung Selatan,www.beritaindonesia.org — Menyambut bulan Ramadhan 1446 H, warga Desa Talang Way Sulan, Kecamatan Way Sulan, Kabupaten Lampung Selatan,  melaksanakan tradisi bersih makam pada Minggu siang (16/2/2025).

 

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga masyarakat yang bergotong royong membersihkan makam dusun. Mereka membawa alat-alat seperti cangkul, sapu, dan lainnya dengan penuh antusiasme.

 

Saat di temui www,beritaindonesia.org di lokasi makam, Kepala Desa Talang Way Sulan, Dawud.S.H, mengatakan bahwa tradisi ini dilakukan setiap tahun menjelang Ramadhan. Tujuannya untuk menjaga kebersihan dan keindahan area pemakaman sebagai wujud penghormatan kepada para leluhur.

 

“Tradisi bersih makam ini merupakan bagian dari warisan budaya yang kami lestarikan. Kami ingin menjaga keindahan dan ketertiban makam dusun sebagai bentuk hormat kepada nenek moyang,” ujar orang no 1 di Desa Talang Way Sulan.

 

Selama satu setengah jam, warga bersama RT, RW, dan BPD bahu-membahu membersihkan dan merapihkan setiap sudut makam. Mereka membersihkan rumput liar, menyapu daun kering, dan membersihkan batu nisan.

 

Kepala Desa  Talang Way Sulan , juga mengapresiasi semangat dan kekompakan warga. “Saya bangga melihat semangat dan kekompakan warga dalam menjaga kebersihan dan keindahan makam dusun. Semoga tradisi ini terus berlanjut dan menjadi bagian budaya desa kita,” ungkapnya.

 

Tradisi bersih makam ini menjadi contoh nyata pentingnya menjaga dan merawat tempat peristirahatan terakhir para leluhur. Diharapkan tradisi ini terus berlanjut dan menjadi bagian budaya masyarakat setempat, serta memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan di Desa Talang Way Sulan.

(Aceng.S)

Continue Reading
You may also like...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Sosial

Advertisement
Advertisement
To Top