Kesehatan
Sosialisasi Inovasi Duta Ceria (Edukasi Tangani dan Cegah Anemia) pada Remaja Putri 2023
Lampung Selatan,www.beritaindonesia.org — Inovasi DUTA CERIA (Edukasi Tangani dan Cegah Anemia) merupakan inovasi dari Puskesmas Rawat Inap Katibung bertujuan untuk menurunkan prevalensi anemia pada remaja putri melalui kegiatan edukasi, pengecekan kadar Hb dan pemberian tablet tambah darah bagi remaja putri. Inovasi ini bertujuan untuk mendukung program nasional dalam upaya pencegahan stunting. Sesuai dengan Surat Edaran Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat dengan nomor HK.03.03/V/0595/2016 Untuk meningkatkan status gizi remaja putri yang bertujuan untuk memutus mata rantai terjadinya stunting.
Upaya pencegahan telah dilakukan berupa pemberian suplementasi zat besi / tablet tambah darah (TTD) bagi remaja putri setiap minggu yang dilaksanakan di institusi pendidikan (SMP dan SMA atau yang sederajat) dengan menentukan hari minum tablet tambah darah (TTD) / suplementasi zat besi bersama setiap minggunya.
Kegiatan Pemberian suplementasi zat besi / tablet tambah darah (TTD) di UPT Puskesmas rawat inap Katibung selama ini sudah dilaksanakan namun masih ada kendala dalam hal pemantauan kepatuhan rematri dalam minum obat tablet tambah darah (TTD) setiap minggunya di sekolah, sehingga dalam hal ini sangat diperlukan integrasi lintas sektor termasuk peran serta orang tua di rumah.
Sosialisasi DUTA CERIA telah dilakukan di aula Gedung Serba Guna Kecamatan Katibung pada tanggal 23 September 2023
beserta dengan kegiatan AKSI BERGIZI yang diikuti oleh perwakilan guru dan siswi SMP dan SMA serta kader-kader.
Diharapkan dari kegiatan ini meningkatkan kepatuhan remaja putri dalam minum tablet tambah darah sehingga dapat mencapai tujuan dari kegiatan inovasi DUTA CERIA ini. (Ag)
